Jumat, 12 November 2010

Membuat peta dengan Google Maps

Ini adalah tutorial mengenai bagaimana pembuatan peta (membuat peta sederhana) dengan menggunakan Google Maps. Langkah pertama adalah dengan membuat akun (account) Google jika memang belum memiliki. Jika sudah punya (misalnya sudah pernah membuat akun Gmail), silahkan masuk dengan menggunakan akun tersebut.
Gambar 1
Klik gambar untuk memperbesar 

Gambar 2
Klik gambar untuk memperbesar  

Tampilan pertama Google Maps biasanya menampilkan peta USA sebagai awalan. Anda dapat mengubahnya dengan melakukan klik pada tulisan "Set default location" sehingga nantinya akan selalu mengawali dengan lokasi yang anda pilih.
Gambar 3
Klik gambar untuk memperbesar

Misalkan saya memilih kota Yogyakarta agar tampil setiap kali saya mengawali Google Maps, saya mencarinya dengan memasukkan kata kunci Yogyakarta.
Gambar 4
Klik gambar untuk memperbesar  

Gambar 5
Klik gambar untuk memperbesar 

Anda dapat membuat peta anda sendiri sesuai kebutuhan dengan melakukan klik pada tulisan "My Maps".


Gambar 6 Awal membuat peta di My Maps
Klik gambar untuk memperbesar   



Gambar 7
Klik gambar untuk memperbesar  

Isi Title dan Description, lalu klik Save untuk menyimpan.
Gambar 8

Gambar 9

Anda bisa memberi tanda pada peta yang anda buat dengan memberi tanda di suatu titik di peta (placemark), juga menggambar garis (atau garis mengikuti jalan yang ada) atau menggambar bentuk luasan tertentu.
Tanda titik (placemark) dapat dipilih dari beberapa icon yang telah disediakan. Jika proses ini sudah selesai anda bisa menyimpan. Untuk menhapusnya anda bisa melakukan edit lagi dan melakukan klik pada "Delete".


Gambar 10
Klik gambar untuk memperbesar  



Gambar 11

Gambar berikut adalah contoh hasil peta sederhana dengan 3 tanda yang telah ditambahkan, tentu saja unutk contoh ini tanda-tanda tersebut asal saja saya tempatkan. Pada contoh ini saya menempatkan 2 placemark dan satu shape (luasan).


Gambar 12
Klik gambar untuk memperbesar

Demikianlah pembuatan peta sederhana dengnan menggunakan bantuan Google Maps, sangat mudah bukan ? Peta semacam ini berguna sekali pada saat terjadi bencana alam seperti yang terjadi di DIY dan Jateng akibat erupsi Gunung Merapi. Seri pemanfaatan Google Maps dan GPS, terutama untuk membantu menanggulangi dampak bencana, akan (InsyaAllah) terus berlanjut ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar